Cara mudah menghilangkan komedo |
Sebel sama
komedo yang bikin hidung bergerigi? Sama. Saya juga. Sebel banget deh sama
komedo yang bikin hidung terlihat enggak rata apalagi saat pakai makeup. Komedo adalah salah satu masalah kulit yang bandel dan susah dihilangkan. Bahkan
ada beberapa orang yang perlu melakukan perawatan khusus untuk menghilangkan
komedo membandel. Yha, kalau ada dana yang cukup, lebih enak pakai perawatan di
klinik. Tapi, buat yang kikir macam saya ini perawatan menghilangkan komedo di
rumah juga bisa kok.
Sebelum mencoba
perawatan di rumah untuk menghilangkan komedo, perlu dipahami bila hasilnya
bisa aja berbeda tergantung dari beberapa faktor. Pertama, berdasarkan seberapa
rajin dan telaten melakukan perawatan. Kedua, seberapa parah kondisi komedo.
Tentu saja semakin banyak komedo akan lebih lama hilangnya. Ketiga, seberapa
tokcer produk yang digunakan. Sebagai referensi produk yang digunakan tidak
perlu sama persis dengan yang saya pakai, ini hanya referensi saja. Kurang
lebih langkah-langkah perawatannya seperti ini.
Scrub/eksfoliating
Cara mudah menghilangkan komedo |
Langkah
perawatan yang pertama adalah scrub atau eksfoliating. Boleh pakai physical
scrub atau scrub dengan butiran beads. Bisa juga pakai chemical eksfoliator
yang sedang ngetren belakangan ini. Tujuan scrub atau eksfoliating adalah untuk
membersihkan kotoran sampai ke pori-pori. Proses ini juga membantu komedo agar
lebih cepat hilang. Saya biasanya pakai physical eksfoliator, yaitu Biokos 30sVital Nutrition Exfoliating Lotion.
Pemilihan scrub
atau eksfoliator ini juga enggak boleh ngawur ya. Harus memperhatikan jenis dan
tingkat sensitifitas kulit misalnya nih kalau kulit berjerawat dan sensitif,
sebaiknya hindari physical eksfoliator. Ada yang cocok dengan scrub, ada yang
lebih cocok dengan chemical eksfoliator. Pokoknya pahami dulu jenis dan kondisi
kulit yang sekarang.
Pore Strip
Cara mudah menghilangkan komedo |
Setelah scrub
dan eksfoliating, langkah selanjutnya adalah penggunaan pore strip. Untuk
menghilangkan komedo, pore strip ini cukup ampuh lho. Pore strip sifatnya
seperti lem atau isolasi yang nempel ketat di kulit. Jadi, pas ditarik komedo
akan langsung terangkat dan berkurang dengan drastis. Ada banyak jenis pore
strip yang tersedia di pasaran, yang paling populer adalah Biore pore pack ini.
Saya juga selalunya pakai ini soalnya mudah didapat dan murah tapi efektif. Yang
paling efektif menurut saya varian yang hitam karena lebih lengket dan komedo
yang terangkat lebih banyak.
Masker
Cara mudah menghilangkan komedo |
Langkah terakhir
adalah menggunakan masker. Masker ini fungsinya sama dengan scrub atau ekfoliating.
Masker juga berfungsi untuk membersihkan kulit hingga ke pori-pori. Masker yang
cukup efektif untuk membersihkan komedo adalah masker jenis peel off, terutama
jenis charcoal dan juga jenis masker lumpur atau clay mask. Nah, masker ini
berfungsi untuk menghilangkan sisa komedo yang tidak terangkat oleh dua langkah
sebelumnya.
Baca juga: Review Masker Garnier
Kapan sebaiknya perawatan dilakukan?
Yang tidak kalah
penting saat melakukan perawatan komedo ini adalah memilih waktunya. Scrub,
masker, dan pore strip, semua perawatan ini tidak boleh dilakukan setiap hari.
Masuk akal sih kalau dilakukan setiap hari pasti hasilnya lebih cepat kan. Iya
lebih cepat, termasuk cepat iritasi juga.
Serajin-rajinnya
kamu pakai skincare dan melakukan perawatan, kalau untuk menghilangkan komedo
ini cukup lakukan 2-3 kali saja dalam satu minggu. Dengan catatan penggunaan
pore strip dan masker peel off diselang-seling. Misalnya hari ini kamu melakukan
scrub, terus pakai pore stip, kemudian usahakan pakai masker yang melembabkan.
Sebaliknya, kalau kamu enggak pakai pore strip, usahakan pakai masker peel off.
Kalau pakai dua
perawatan yang sifatnya sama-sama di peel-off atau dikelentek secara bersamaan,
yang ada kulit malah iritasi dan perih. Nah, selain langkah-langkah diatas,
kamu juga bisa memodifikasi langkah dan waktu perawatan sesuai dengan kebutuhan
dan jenis kulit.
Satu hal yang
juga perlu diperhatikan adalah langkah menghilangkan komedo ini tidak instan.
Jangan berharap masih satu minggu melakukan perawatan, terus komedo bakalan
minggat. Enggak semudah itu, Ferguso. Perawatan ini baru terlihat hasilnya
dengan pemakaian secara rutin selama paling tidak satu bulan. Lama ya?
Perawatan di klinik kecantikan juga pasti enggak bisa satu kali terus komedo
langsung hilang, kan. Pasti butuh beberapa kali perawatan.
Gimana, tertarik
untuk mencoba cara mudah menghilangkan komedo ala saya? Kalau sudah coba,
jangan lupa share di komentar ya.
I’ll see you on
the next post.